CLICK HERE FOR FREE BLOGGER TEMPLATES, LINK BUTTONS AND MORE! »

Translate

Tuesday, June 17, 2014

Animal Pillow

Jadi ketagihan bikin animal pillow seperti ini


Aku bikin disela-sela waktu luang, sebenarnya sih karena waktu hamil kemaren insomnia, biasa penyakit bumil. Jadinya iseng aja deh malam-malam bikin boneka-boneka kecil seperti ini.

Untuk polanya aku cari di internet, banyak sekali, terserah kamu mau bikin apa tinggal di print aja.

Kemudian untuk isiannya bisa pakai dacron, atau kapas khusus untuk cushion atau boneka.

Untuk boneka yang dari bahan felt bisa dijahit dengan tangan tapi kalau untuk yang dari bahan kain harus pakai mesin jahit supaya kencang.


Beberapa hasil karya aku dalam waktu semalam. Buat pajangan ditempat tidur atau jadi mainan bayi juga bisa.








Tertarik untuk mencoba bikin juga? Semoga berhasil ya. Aku juga baru pertama kali bikin kok. Masih belum rapi tapi yang penting belajar dan mencoba hal baru.

Happy crafting

Cheers

Amanda

Custom made baby headband

Punya anak perempuan itu asik, bisa didandanin yang lucu ala putri-putri di film disney itu loh. Nggak sabar nunggu angel gedean dikit aja buat dipakein baju-baju lucu lengkap sama aksesorisnya.

Berhubung Angel masih bayi, aku hanya pakein dia bando aja dulu. Kalau baju yang lucu dengan renda dsb nya itu nanti saja, kasian nanti kepanasan jadi rewel. 

Kemaren waktu iseng jalan-jalan, beli bandana polos untuk anak-anak 2 set. Ada ide untuk dihias sendiri pakai pita. Maunya sih kembaran sama angel bandananya, kan lucu sekali ;) .


1 set bandana yang aku beli isinya 3 pcs, warna merah, pink sama biru, dan aku beli 2 set supaya bisa kembaran dengan Angel. Aku beli pitanya di Daiso. Daiso tempat favorit aku, surga banget buat yang suka crafting, sayangnya di Indonesia belum ada Daiso, yah semoga nanti ada, rekomen banget deh Daiso ini, udah murah dan segala pun ada. Mungkin aku akan nulis sedikit soal Daiso dilain waktu.

Jadi bahannya hanya bandana polos, pita, jarum dan benang. Aku hanya menjahit pita-pitanya diatas bandana. Nggak perlu waktu lama (berhubung punya bayi jadi nggak mungkin bercrafting yang memakan waktu banyak) dan bandana cantik pun jadi. 




Gimana? Lucu nggak kembaran sama Angel? Cepat besar ya Ngel, nanti mama buatin baju yang sama untuk kita


Cheers

Amanda

Angel is one month old!

Tanggal 11 Juni kemaren, Angel genap satu bulan. Hip hip horay! Nggak terasa sebulan sudah berlalu, nanti tahu-tahu udah ulang tahun yang pertama aja. Waktu memang cepat berjalan kalau hidupnya dinikmati. Capek banget rasanya punya bayi lagi, apalagi harus begadang dan gendongin terus kalau mau tidur. Tapi ya dibawa enjoy aja, nanti juga masa-masa seperti ini akan berlalu juga.



Nggak ada acara khusus untuk merayakannya. Orang kebanyakan bagi-bagi kue kalau anaknya sebulanan. Tapi kalau aku bagi-bagi nasi kuning aja, nggak mainstream dong hehehe. Nasi kuningnya juga buatan sendiri, baca : mama yang masak hehehe..hanya 5 box besar aja untuk orang-orang terdekat yang sudah datang melihat Angel waktu lahir kemarin. Biar meriah dikit, aku beli beberapa buah kue tart dan cupcakes.


Angel dengan  kostum serba merahnya, khusus cuma untuk foto, terlihat seperti boneka. Setiap bulan, aku akan foto Angel untuk dokumentasi bagaimana pertumbuhannya.


Benderanya aku print dan buat sendiri dari tusuk gigi






Nasi kuning mama enak loh. Niat mau diet, eh apa daya ternyata nggak kuat iman liat nasi kuning lengkap dengan lauknya seperti itu.

Happy first month Angel. Semoga kelak menjadi anak yang baik, sehat dan pintar.

Cheers

Amanda